Catat! Ini Tips Menjaga Keamanan Akun wagely Kamu

2
Feb
Karena kamu menggunakan akun wagely untuk mengakses gaji hasil jerih payah kamu, sangatlah penting untuk memastikan keamanan akun wagely secara optimal! 

Yuk simak beberapa tips yang bisa kamu terapkan:

  • Buat PIN akun wagely yang sulit ditebak (Hindari penggunaan tanggal lahir dan ID karyawan sebagai PIN).
  • Jangan infokan PIN kepada siapa pun.
  • Ubah PIN akun wagely kamu secara berkala
  • Hindari mengakses akun wagely kamu dari ponsel orang lain.
  • Jangan sembarangan membagikan informasi pribadi seperti KTP atau ID Karyawan.

Selain itu, penting untuk selalu waspada apabila dihubungi oleh nomor yang tidak dikenal yang meminta data pribadi kamu. Sebagai informasi, wagely tidak pernah meminta informasi yang sifatnya rahasia seperti nomor PIN akun, OTP, dll. 

Selalu pastikan pesan yang kamu terima berasal dari kontak resmi Customer Support wagely di beberapa saluran komunikasi berikut ini:

  • WhatsApp (+6281388755483)
  • Facebook (fb.com/wagelyIndonesia)
  • TikTok (wagelyapp)
  • Instagram (@wagelyapp)
  • Email (support@wagely.app)

Apabila ada pihak yang mengaku sebagai perwakilan dari wagely, kamu bisa menghubungi Customer Support untuk mengkonfirmasi kebenaran informasi tersebut.

Itu dia beberapa cara yang bisa kamu terapkan untuk menjaga keamanan akun wagely. Jangan lupa bagikan informasi ini ke rekan kerja kamu yang memiliki akun wagely juga ya.

Leave a Comment