Di tengah pasar kerja yang kompetitif, penting bagi perusahaan untuk menarik dan mempertahankan talenta terbaik untuk berkembang. Studi Robert Walters pada 2022 menunjukkan banyak perusahaan di Indonesia mengalami kesulitan dalam mempertahankan dan merekrut karyawan. Studi tersebut mencatat 50% perusahaan mengalami peningkatan pengunduran diri, sementara 65% kesulitan dalam merekrut talenta baru. Tak hanya itu, 65% profesional ingin mencari pekerjaan baru atau akan mengundurkan diri di tahun 2023.
Meski demikian, sebuah perusahaan bernama Klikdaily berhasil dalam menanggapi tantangan ini dengan menarik dan mempertahankan tenaga kerja terbaik. Strategi kunci yang diterapkan adalah dengan menempatkan kesejahteraan karyawan sebagai prioritas dan mempromosikan budaya kerja yang positif, terutama bagi mereka yang bekerja di pusat distribusi dengan sifat pekerjaan yang membutuhkan kekuatan fisik dan serba cepat.
Klikdaily adalah platform grosir online dan ritel mikro terkemuka di Indonesia. Dengan berbagai kemitraan bersama brand nasional dan lokal, kehadiran di lebih dari 210 kecamatan, serta teknologi termutakhir yang mendukung platform e-commerce dari beberapa pemain ritel terbesar di dunia, perusahaan ini terus tumbuh dan berkembang.
Menarik dan mempertahankan talenta terbaik adalah elemen penting dalam keberhasilan perusahaan mana pun. Kami percaya ada beberapa faktor utama yang berkontribusi terhadap upaya ini. Mulai dari menyediakan benefit inovatif hingga menumbuhkan budaya kerja yang positif, kami terus mencari cara untuk meningkatkan pengalaman karyawan dan menjaga tim kami agar tetap terlibat dan puas
- Frida Corry Octarina, HR & GA Manager Klikdaily
Salah satu benefit utama yang disediakan perusahaan adalah earned wage access dari wagely, yang memungkinkan karyawan untuk mengakses sebagian dari gaji yang sudah mereka peroleh sebelum hari gajian.
wagely telah membawa perubahaan positif bagi banyak karyawan kami, terutama mereka yang memiliki pengeluaran tak terduga atau perlu memenuhi kebutuhan. Terus terang, saya awalnya ragu untuk menyediakan benefit ini karena saya pikir akan menambah beban kerja tim HR kami. Tapi ternyata wagely mengutamakan alur kerja kami dan mudah diimplementasikan tanpa mengubah proses penggajian yang ada.
- Frida Corry Octarina, HR & GA Manager Klikdaily
Corry menjelaskan cara kerja wagely: “Misalkan gaji bersih seorang karyawan Rp5.000.000 per bulan. Suatu hari dia membutuhkan uang dengan cepat karena keadaan darurat. Meski belum hari gajian, dia sudah bekerja selama 15 hari. Artinya, jumlah gaji yang sudah dihasilkan hingga hari itu sebesar Rp2.500.000. Melalui aplikasi wagely, dia bisa menarik sebagian dari jumlah gaji tersebut, kemudian sisa gajinya akan dibayarkan pada hari gajian seperti biasanya.”
Sejak 2020 menyediakan wagely, Corry telah melihat dampak positif yang diciptakan terhadap karyawan dan perusahaan. Banyak karyawan yang merasa wagely sangat membantu dalam mengelola finansial dan anggaran lantaran mereka dapat melihat jumlah gaji yang sudah mereka hasilkan setiap harinya. Selain itu, lanjut Corry, karyawan baru sering kali menanyakan tentang aplikasi ini dan bagaimana mereka dapat menggunakannya.
Anna, seorang karyawan yang bekerja di Klikdaily sejak 2021, menceritakan pengalamannya menggunakan wagelyKaryawan yang bahagia membawa energi positif ke tempat kerja. Ini menciptakan situasi win-win untuk semua.
- Frida Corry Octarina, HR & GA Manager at Klikdaily
Saya pernah menggunakan aplikasi ini untuk membayar kebutuhan sekolah adik saya. Saat itu jam 10 malam dan saya butuh dananya segera. Daripada minjam, saya bisa mengakses uang saya sendiri dengan cepat dan mudah melalui wagely. Aplikasi ini mudah digunakan dan proses penarikannya sangat cepat, gaji ditransfer ke rekening bank saya dalam waktu singkat.
- Anna, Sales Marketing Support Klikdaily
Klikdaily juga menciptakan lingkungan kerja fleksibel yang menyeimbangkan kebebasan dengan tanggung jawab. Karyawan diperbolehkan bekerja secara hybrid tanpa jam kerja yang ketat, asalkan dapat menyelesaikan pekerjaan secara efisien dan efektif. Tata ruang kantor terbuka yang digunakan bersama oleh manajer dan staf memudahkan komunikasi dan kolaborasi, sehingga membuat Klikdaily berbeda dari kantor tradisional dengan tata ruang terpisah untuk divisi dan tingkat jabatan yang berbeda.